Rabu, 19 Desember 2012

CARA MENAMPILKAN TOMBOL START DI WINDOWS 8

Tombol Start di Windows 8

 

 
Bagi Anda pengguna setia Windows, pasti sedikit merindukan keberadaan tombol Start di Windows 8. Jangan khawatir, ane menemukan cara yang tepat untuk Anda bernostalgia.
Untuk menghadirkan kembali tombol Start di Windows 8, Anda tinggal mengunduh aplikasi bernama Win8 StartButton. Aplikasi ini tersedia secara gratis, jadi Anda tinggal unduh dan install saja tanpa pusing harus membayar.
Setelah menginstalnya, tombol Start akan tersedia di perangkat Windows 8 Anda. Bila Anda meng-kliknya, maka akan muncul tampilan seperti Windows 7. Namun, bila Anda klik kanan dengan mouse Anda, maka Anda bisa mengubah tampilannya seperti Windows klasik, Windows XP, Windows Vista, dan lain-lain.
Tertarik mengunduhnya? Tinggal buka laman berikut ini: windows8startbutton.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar